Deskripsi Singkat:
- Perbuatan syirik kepada Allah dalam perkara ibadah merupakan dosa yang tidak akan diampuni oleh Allah, maka kewajiban bertauhid adalah kewajiban yang tidak bisa ditawar-tawar, siapapun dikalangan muslimin maka dia harus menegakkan tauhid ini, hanya memurnikan ibadah kepada Allah.
- Allah dengan hikmah-Nya telah menentukan bahwa diantara ummat ini ada yang akan berbuat syirik, mengikuti langkah-langkah orang-orang sebelum mereka baik dari kalangan al-yahud dan demikian juga dari kalangan an-nashara dimana mereka akan jatuh kedalam perbuatan syirik sebagaimana orang-orang yang terdahulu.
- Fitnah yang sangat besar dikalangan kaum muslimin dan menjatuhakan mereka kedalam perbuatan syirik adalah kerena fitnah kuburan-kuburan orang-orang shaleh yang ada sehingga mereka jatuh kedalam perbuatan syirik, mereka datang untuk meminta kepada selain Allah, memohon kepada selain Allah, berlindung kepada selain Allah, meminta rezeki kepada selain Allah, mereka menyembelih kepada selain Allah di kuburan-kuburan orang-orang shaleh.
0 Response to "Dosa Syirik Tidak Akan Diampuni Oleh Allah"
Post a Comment